Kamis, Januari 15, 2026

Dengarkan Keluh Kesah Petani, Pj. Bupati Takalar Ikut Tanam Padi

Must Read

 

TAKALAR.MEDIA.WASPADA.Menghadapi musim tanam, petani di takalar resah dengan beberapa kendala yang dihadapi. Salah satu keresahan petani yaitu kurangnya ketersediaan pupuk.
Mendengar kondisi itu, Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad, M.Dev,. P.lg turun langsung mengunjungi petani, Kamis 4 Januari 2024.

Dalam kunjungannya Dr. Setiawan mendengarkan secara langsung keluh kesah dari petani, dan untuk mengatasi permasalahan tersebut Pj. Bupati menyampaikan bahwa perlu diantisipasi kelangkaan pupuk dengan menghitung berapa kebutuhan pupuk yang dibutuhkan petani kita di takalar.

“Saat ini pemerintah sedang menyalurkan pupuk, untuk itu saya meminta agar segera dibuat permohonan permintaan pupuk nonsubsidi kepada Menteri Pertanian, kita harus menangkap peluang itu, jika kita langsung bermohon maka kita langsung mendapat perhatian dari pemerintah” Jelasnya.

READ  Terima Kunjungan Program ICP 32 Negara, Pj. Bupati Takalar harap Budaya Takalar dikenal Mancanegara

Pj. Bupati Takalar juga meminta kepada Dinas Pertanian Kab. Takalar agar memikirkan bagaimana kesejahteraan petani kedepannya.

Salah seorang petani Makkawali Daeng Tawang menyampaikan bahwa petani kita sekarang sedang membutuhkan pupuk, jenis pupuk yang paling banyak dipakai oleh petani yaitu pupuk urea dan MPK.

Daeng Tawang juga mengatakan bahwa jatah pupuk untuk petani itu berdasarkan luas lahan, untuk itu ia berharap agar para petani mendapat jatah pupuk sesuai dengan kebutuhannya untuk memperoleh hasil pertanian yang subur.

“Kepada Pemerintah Kab. Takalar saya meminta agar menjamin ketersediaan pupuk ditakalar dan memberikan perhatian kepada petani kita agar lebih sejahtera” Pinta Daeng Tawang.

Pada kesempatan tersebut Pj. Bupati Takalar juga melakukan kegiatan menanam padi bersama petani di dusun Massade Ballo 2 Kelurahan Sombala Bella Kec. Pattallassang.

READ  Pj Bupati Takalar Pimpin Workshop Pokja Tematik Tahun 2024
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

UPT SPF SMPN 24 MAKASSAR DI TINGGALKAN BEBAN MASALAH DENGAN ADANYA SISWA YANG TIDAK TERDAFTAR DI DAPODIK ORANG TUA RESAH

  MAKASSAR MEDIA WASPADA DIDUGA Kepala sekolah SMPN 24 Makassar Ashar kadir S.pd. M.pd Menghadapi Tantangan berat terkait siswa sebanyak...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img