Jumat, Januari 16, 2026

Bupati Takalar Bagikan Bendera Merah Putih Sekaligus Lepas Pawai Perahu

Must Read

TAKALAR MEDIA WASPADA Semarakkan Hari Kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia, Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye,.MM melakukan pembagian bendera merah putih sekaligus melepas Pawai Perahu di Desa Biring Kassi, Sabtu 9/8/2025.

Dalam sambutannya Bupati Takalar menyampaikan bahwa kita di Takalar sebagian besar mata pencaharian masyarakat adalah nelayan, Pemerintah Daerah terus berupaya dalam memberikan perhatian dan perlindungan bagi nelayan kita.

“Sebagai bentuk perhatian Pemerintah terhadap nelayan takalar, Saya bersama Forkopimda Takalar dan jajaran lainnya telah berkunjung ke Kabupaten Fak-Fak untuk melihat langsung kondisi nelayan patorani kita dan juga akan dibangun kantor basarnas sebagai pusat koordinasi dan pengendalian potensi SAR dalam kegiatan pencarian dan pertolongan” Imbuhnya.

READ  Peringati Hari Jadi Kab. Takalar ke-65 Tahun 2025, Pemkab Takalar Gelar Sunat Massal untuk 165 Anak

Daeng Manye juga menyampaikan hari ini kita menggelar pawai perahu merah putih untuk menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke-80 RI, dan kegiatan ini akan event tahunan sehingga partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu, mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan, serta menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan, terutama dalam konteks kehidupan bermasyarakat dan berbangsa”Ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Biring Kassi menyampaikan terima kasih kepada Bupati Takalar beserta jajarannya yang telah menyempatkan diri datang ke Desa kami ditengah kesibukannya.

“Di desa biring kassi 80% adalah nelayan, dengan banyaknya nelayan, kami akan membentuk kelompok nelayan sehingga kemandirian nelayan segera terbentuk. Saya juga ingin menyampaikan keluh kesah masyarakat mengenai infrastruktur jalan di desa biring kassi agar diperhatikan sehingga akses masyarakat lancar karena jalanan yang bagus” Jelas Kepala Desa Biring Kassi.

READ  Pj. Bupati Takalar Berikan Jawaban Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Terkait Ranperda Tentang APBD TA 2025
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

UPT SPF SMPN 24 MAKASSAR DI TINGGALKAN BEBAN MASALAH DENGAN ADANYA SISWA YANG TIDAK TERDAFTAR DI DAPODIK ORANG TUA RESAH

  MAKASSAR MEDIA WASPADA DIDUGA Kepala sekolah SMPN 24 Makassar Ashar kadir S.pd. M.pd Menghadapi Tantangan berat terkait siswa sebanyak...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img