Jumat, Januari 16, 2026

Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok di Bulan Ramadhan, Pj. Bupati Takalar Lakukan Sidak Pasar

Must Read

TAKALAR MEDIA WASPADA Guna memastikan ketersediaan bahan pokok di bulan ramadhan, Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad,.M.Dev .Plg bersama Kapolres Takalar, Kajari Takalar, Kasdim, Asisten I, Asisten II, Kabag Ekonomi, Kabag Prokopim dan Anggota TPID Takalar melakukan sidak pasar di pasar tradisional Pattallassang Kec. Pattallassang Kab. Takalar, Rabu 20 Maret 2024.

Mengawali sidak, Pj. Bupati bersama rombongan langsung melakukan pengecekan harga-harga bahan sembako serta berbincang-bincang dengan para pedagang, apakah harga sembako di Pasar Pattallassang mengalami kenaikan atau stabil dibulan Ramadhan ini.

“Hari ini kami melakukan sidak untuk memastikan pasokan bahan pokok tersedia. Dan untuk ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat, alhamdulillah tidak ada yang kurang. Terkait harga sejauh ini tidak ada yang mengalami kenaikan secara signifikan, harga juga cukup stabil” Jelas Dr. Setiawan.

READ  Pj. Bupati Takalar hadiri Upacara Peringatan HUT Ke-78 TNI Tahun 2023, TNI Garda Terdepan dalam Penegakan NKRI

Perlu diketahui, untuk harga bahan pokok seperti beras biasa Rp. 11.000/kilo, gula pasir lokal Rp. 11.000/kilo, minyak goreng curah Rp. 14.000/ltr dan daging sapi Rp. 110.000/kilo.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Latest News

UPT SPF SMPN 24 MAKASSAR DI TINGGALKAN BEBAN MASALAH DENGAN ADANYA SISWA YANG TIDAK TERDAFTAR DI DAPODIK ORANG TUA RESAH

  MAKASSAR MEDIA WASPADA DIDUGA Kepala sekolah SMPN 24 Makassar Ashar kadir S.pd. M.pd Menghadapi Tantangan berat terkait siswa sebanyak...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This

- Advertisement -spot_img